10 Desember 2010

5 Pemain Naturalisasi Indonesia Selanjutnya

Badan Tim Nasional (BTN) bakal menambah amunisi pemain naturalisasi di tubuh timnas. Rencananya, sebanyak lima pemain asing siap menjadi warga negara Indonesia.

Indonesia baru memiliki seorang pemain naturalisasi yakni Cristian Gonzales. Kehadiran Gonzales mampu memberikan warna baru di lini depan timnas. Tidak bisa dipungkiri juga "El Loco" merupakan salah satu aktor penting di balik keberhasilan "Merah Putih" menembus babak semifinal Piala AFF 2010.

"Saya pikir adanya pemain naturalisasi cukup tepat. Karena itu, saya pikir kita perlu menambah pemain naturalisasi. Mereka rencananya untuk kualifikasi Piala Dunia 2014 dan SEA Games 2011. Saya akan bikin dua tim," jelas Deputi Bidang Teknis, Iman Arif,
Lima pemain yang bakal dinaturalisasi yaitu Kim Jeffrey Kurniawan (Belanda), Raphael Maitimo (Belanda), Victor Igbonefo (Nigeria), Seme Patrick (Kamerun), Sergio van Dijkt (Belanda), dan Ponggue Marcial. Iman mengatakan, BTN dan PSSI sedang mengurus proses naturalisai kelima pemain tersebut.

"Kim dan Raphael sudah proses. Sisanya sedang diproses. Kalau sudah diproses berarti berkasnya sedang di Departemen Hukum dan HAM dan Menpora. Tinggal menunggu tanda tangan menteri. Kim kalau enggak ada halangan sudah dapat paspor pekan depan. Sementara sedang proses berarti berkasnya akan dilengkapi secepatnya," tukas Iman.

Dari lima nama tersebut, Victor dan Patrick sudah tidak asing lagi di sepak bola Indonesia. Victor merupakan bek Persipura Jayapura. Adapun Patrick bermain di Persema Malang.

"Saya dapat rekomendasi dari pelatih Jacksen F Tiago dan Timo. Saya pikir kita memang kekurangan di sektor pertahanan," tukasnya.


Sumber : http://boss-bola.blogspot.com/2010/12/inilah-5-pemain-naturalisasi-timnas.html

13 komentar:

  1. cara tersebut mungkin dapat menambah keperkasaan indonesia di mata dunia

    BalasHapus
  2. apakah 230 juta penduduk indonesia masih kurang untuk mendapatkan 11 pemain bola terbaik, kenapa harus naturalisasi, sedih saya? kita bisa menang hanya karna naturalisasi, sebenarnya hanya PSSI saja yang tidak mau mencari bakat-bakat yang tersembunyi di 230 juta penduduk indonesia

    BalasHapus
  3. sebernarnya PSSI hanya ingin mengambil cara instan dengan merekrut pemain naturalisasi...

    BalasHapus
  4. sergio van dijkt?? rasanya pernah dengar deh.

    BalasHapus
  5. naturalisasi kek, lokal kek yang penting naik peringkat.karena terlalu banyak yg harus di benahi ...ya tinggi badan , stamina dan sistem kompetisi, wasit sampe PSSI nya sendiri...dan yang paling penting adalah mental rakyat Indonesia sendiri yg pingin cepat kaya dengan sedikit usaha...

    BalasHapus
  6. pemain perancis byk yg naturalisasi,contohnya zidane,ribery dan msh byk yg lain,gak masalah kalo untuk prestasi dan mereka mau menjadi WNI asli.

    BalasHapus
  7. parahhh...
    indo gag ad yg bs maen bola smpk nyuru org bule ..
    palsuuuuu............

    BalasHapus
  8. turunkan nurdin!!!!!

    BalasHapus
  9. Apapun prestasi yang dicapai timnas di AFF, Nurdin Halid TETAP HARUS WAJIB MESTI KUDU YAKIN T-U-R-U-N !!!!!!!!!!!!!!!!!

    BalasHapus
  10. NURDIN,,,,CUMA BISA BASA BASI,,,SUDAH BASI TETAP DI MAJAN,,,MENDINGAN TURUN DARI PADA YG BASI TETAP DI TELAN

    BalasHapus
  11. Apapun yang dilakukan pasti ada konsekuensinya, jika naturalisasi jalan, maka hidupkan juga liga-liga remaja dan pelajar. Misal Piala Suratin dihidupkan kembali.

    BalasHapus
  12. udah kita masyarakat tinggal menikmati dan memberi suport agar pesepakbolaan indonesia maju naturalisasi juga ga jelek ko buktinya piala aff jadi pemain lokal bisa berkompetisi lebih baik karena merasa saingannya lebih bagus ane setuju ama yang ngomong naturalisasi itu ibarat vitamin

    BalasHapus
  13. wah..knapa g nyari yg punya darah indo ja c??

    BalasHapus

Related Posts with Thumbnails