2 Oktober 2010

Iran Bentuk Pasukan Perahu Terbang (Perahu Terbang???)


Iran awal pekan ini mengungkapkan tiga skadron perahu terbang yang siap beroperasi. Perahu bernama Bavar-2 itu diklaim mampu terbang tanpa dilacak radar lawan dan bisa bersenjata.

Skadron itu diungkapkan melalui sejumlah foto yang diedarkan Kementrian Pertahanan Iran, Selasa 28 September 2010. Selain bersenjata, Bavar-2 juga bisa dilengkapi dengan kamera sehingga bisa berfungsi melakukan misi pengintaian.

Menurut Kantor Berita Mahasiswa Iran, ISNA, pengungkapkan skadron baru itu bertepatan dengan peringatan Pekan Pertahanan Suci - yaitu masa dimana Iran memperingati perang dengan Irak selama 1980-1988.

Tiga skadron perahu terbang itu khusus untuk Garda Revolusi, yang merupakan satuan elit militer Iran. Menurut Menteri Pertahanan Brigadir Jenderal Ahmad Vahidi, Iran termasuk satu dari sedikit negara yang mampu mendesain dan memproduksi sendiri perahu terbang dalam waktu yang relatif singkat.

Menurut laman Mil-Tech, proyek Bavar-2 pertama kali terungkap pada 2006. Saat itu para blogger membuat lelucon bahwa Iran tengah membangun teknologi rahasia berupa perahu yang bisa terbang namun bentuknya mirip dengan mainan yang bisa diperoleh di toko-toko.

Pada Agustus lalu, Iran mengungkapkan bahwa mereka tengah memproduksi secara massal perahu berkecepatan tinggi dan bisa menembakkan rudal. Perahu terbang itu akan dikerahkan di sepanjang pesisir Iran dan di jalur pelayaran strategis di Selat Hormuz.

Tidak disebutkan, berapa jarak tempuh maksimal Bavar-2 dan seberapa cepat perahu itu bergerak.


Sumber:http://dunia.vivanews.com/news/read/180409-iran-bentuk-pasukan-perahu-terbang

13 komentar:

  1. Ck..ck..ck.... emang hebat bangsa Arya yg satu ini. Walaupun diblokade oleh Zionis dan para sekutunya tetep aja mampu melakukan berbagai macam inovasi teknologi yang canggih. Kapan nih para keturunan bangsa Majapahit bisa menyusul kayak bangsa Arya ???

    BalasHapus
  2. Keturunan Bangsa Majapahit. Ga perlu perahu terbang ato yang lainnya. Jaman Kerajaan aja udah bisa terbang kaya Ma Lampir. Kwwkwkwkwkwkwk
    Tapi Kita Berdoa aja,Semoga INDONESIA menjadi Negara yang HEBAT. Bisa ngalahin gelar Amerika sebagai Pamansam. INDONESIA bisa menjadi UWASAM.
    MEEERRRRRRDEEKAAAAA.

    BalasHapus
  3. hebat sih.tapi dalam pertempuran modern gak banyak manfaatnya, cukup dirontokan dengan senjata personal

    BalasHapus
  4. Lho..., kok Arya sih...??? Iran bukannya bangsa Persia...???

    BalasHapus
  5. lho...lho...lho...kok Arya ?
    Bangsa Persia Kali Iran.....
    kalo Arya sih tergolong Pakistan ,saudi arabia dll......

    BalasHapus
  6. malah tambah bodoh, arya itu dari jerman mas,..

    BalasHapus
  7. arya tu kakak gue...masih sekolah di ausy..pulangnya ntar kalo udah lulus...

    BalasHapus
  8. arya tuh tmnya tmn gue,,kkwwkkk kok pd brntm jdnya

    BalasHapus
  9. arya ki jerman dab, JEjeR sleMAN kae arya kamandanu

    BalasHapus
  10. hahahaha... kocak2.....

    BalasHapus
  11. hahaha... maju terus Iran... bela negara dan agamu!! bantai tuntas para zionis...

    BalasHapus
  12. Nama jenis kendaraannya ekranoplane bro.

    BalasHapus

Related Posts with Thumbnails