8 November 2010

Karena Update Facebook, Buronan Tertangkap Setelah 12 Tahun Buron

Seorang buronan yang sudah 12 tahun menghilang akhirnya tertangkap kembali. Kecerobohannya kala memakai Facebook membuat dia harus mendekam lagi di balik dinginnya sel penjara.

Padahal sebelumnya, pria bernama Robert Lewis Crose begitu cerdik menghindar dari buruan polisi wilayah California, Amerika Serikat, dalam waktu yang begitu lama. Dia melakukan tindak kejahatan terkait ancaman terorisme dan penyalahgunaan kepemilikan senjata api.

Nah, belum lama ini, Robert memposting di mana lokasi dia berada via Facebook. Dia sepertinya kurang menyadari ada aparat yang membaca postingan ini yang berujung pada penangkapannya.

Dilansir Metro dan dikutip detikINET, Senin (8/11/2010), Robert awalnya menulis di Facebook tentang dinginnya cuaca yang sedang dia rasakan. Kemudian, dia malah menulis lokasi tempat tinggalnya, yakni di wilayah Montana.

Rupanya, kepolisian California turut mendapatkan informasi tersebut. Mereka segera menghubungi polisi di wilayah Robert tinggal. Dengan mudahnya, penjahat ini pun dibekuk aparat.

"Aku sempat berbicara dengannya. Ternyata, dia bekerja sebagai petani di sana selama sepuluh tahun terakhir," beber sheriff Tom Siefert, yang turut serta menangkap sang buronan.

Robert sudah beberapa kali terlibat kasus kejahatan dan pertama kali ditangkap pada tahun 1996. Dia dibebaskan setelah dipenjara setahun, namun kemudian dibekuk kembali tahun 1998. Setelah itu ia melarikan diri. Kecerobohannya di Facebook mengakhiri petualangannya sebagai buronan.

Sumber : http://setenangpagihari.blogspot.com/2010/11/12-tahun-menjadi-buron-tertangkap.html

2 komentar:

  1. krn idiot makanya jd penjahat... kalo cerdas kan jadi gak jadi penjahat, kayak gue, ni... ehehehe. betul gak gan..

    BalasHapus

Related Posts with Thumbnails