Jack Wilshere adalah keajaiban bagi sepak bola Inggris. Begitulah pujian dari sejumlah pengamat di Inggris terhadap anak muda kelahiran 1 Januari 1992 yang kini membela Arsenal.
Inggris diakui mampu memproduksi pesepak bola muda yang bertenaga, punya kepemimpinan, serta pemain yang agresif. Tapi untuk urusan teknik tinggi, Inggris masih sulit bersaing dengan Spanyol dan Belanda.
Dalam perbandingan inilah muncul nama Jack Wilshere sebagai harapan Inggris berkompetisi dengan negara-negara Eropa di masa depan.
Simak pujian dari manajer Bolton, Owen Coyle. Katanya, setiapJack Wilshere menggiring bola memasuki daerah pertahanan lawan, ia memberi beberapa skenario yang menyulitkan lawan menebak rencana sang gelandang.
“Jack Wilshere telah memperlihatkan pada semua orang bahwa dirinya cukup mampu untuk tampil di level tinggi walau masih berusia muda,” ujar Liam Brady, mantan gelandang Arsenal (1973-80) asal Rep.Irlandia yang kini menjadi Direktur Akademi Arsenal.
Menurut Brady, Jack Wilshere Merupakan tumpuan harapan inggris dan akan menjadi pemimpin Arsenal yang meraih banyak gelar
Profil Jack Wilshere:
- Januari 1992: Lahir di Stevenage, Inggris
- Oktober 2001: Bergabung bersama Arsenal dari Luton
- 2007: Menjadi kapten Arsenal U-17 dan melakukan debut di Inggris U-17
- Februari 2008: Melakukan debut di tim pengganti Arsenal
- September 2008: Menjadi pemain termuda Arsenal di EPL dan mencetak gol saat pertama kali menjadi starter Arsenal
- Januari 2009: Kontrak pertama sebagai pemain profesional
- Mei 2009: Membantu Arsenal U-18 menjadi juara liga dan Piala FA
- Januari 2010: Dipinjamkan ke Bolton
- Agustus 2010: Debut pertama di tim nasional dan debut starter di EPL
Sumber : http://boss-bola.blogspot.com/2010/11/jack-wilshere-bocah-ajaib-harapan.html
VIVA ARSENAL THE YOUNG GUNS..
BalasHapus