15 Juni 2012

Royce Gill, Koboi Kecil Berusia 2 Tahun

Royce Gill, seorang bocah mungil tampil dengan kemeja bermotif kotak, topi koboi, dan timang sabuk yang ukurannya hampir sebesar wajahnya. Namun bocah berusia dua tahun itu terbukti cukup lihai menunggang kuda poninya, Maybelline yang berusia enam tahun.

Royce dipastikan akan menjadi seorang rodeo kecil di masa yang akan datang. Hal itu tidaklah aneh bagi seorang yang bocah yang merupakan keturunan dari penunggang kuda. Ayah Royce, Ryan pun gembira menyaksikan aksi putranya.

Ryan yang merupakan seorang juara rodeo mengatakan, darah penunggang kuda mengalir di putranya. Royce pun terlihat memiliki minat yang kuat untuk menjadi seorang penunggang kuda.

"Saya sudah menunggang kuda sejak masih berusia lima tahun, kami memiliki 200 ekor anak sapi di peternakan saya dan 300 kuda untuk rodeo," ujar Ryan Gill, seperti dikutip Daily Mail.

Ryan yang memiliki lahan seluas 3 ribu hektare itu mengatakan, dirinya siap membantu putranya untuk menunggang kuda yang lebih besar lagi saat dia tumbuh dewasa. Royce sendiri sudah pernah mengikuti kompetisi balap kuda melawan bocah yang lebih tua dibandingnya. Namun Royce kalah untuk memenangkan kompetisi tersebut.

Bocah asal Australia itu akan segera mengkuti sejumlah kompetisi lainnya bersama anak-anak di bawah usia 18 tahun. Kompetisi itu akan digelar di Charleville, Mount Isa, Bundaberg, Maleny, Bowen dan Cloncurry



sumber

2 komentar:

  1. klo dikampung gw, anak umur 2 taon bikan nunggangin kuda..!!!
    nunggangin BABI..!!!
    huaahuaa

    BalasHapus

Related Posts with Thumbnails