17 Juni 2010

Jackie Chan Akan Ke Surabaya (NO HOAX)


Jacky Chan, aktor terkemuka dunia asal Hongkong, akan menghadiri Festival Imlek (Moon Festival) di Pantai Kenjeran, Surabaya, untuk menjadi bintang tamu utama dalam acara gabungan Indonesia-China itu.

“Kami telah mengundang Jacky Chan untuk menghadiri acara Festival Imlek tersebut. Kehadirannya nanti tentu akan semakin membuat acara itu tambah semarak,” kata James Chu, musisi Hongkong kelahiran Indonesia, kepada ANTARA, Kamis.

James adalah anggota panitia acara yang berlangsung pada 2 September 2010 itum dan pria Hongkong kelahiran Banyuwangi, Jawa Timur yang pindah ke Hongkong pada 1974.

Dia menambahkan, kehadiran Jacky Chan adalah guna menandai peringatan 60 tahun persahabatan Indonesia-China. Bintang film laga “Brawl In Bronx” itu akan mendatangi anak angkatnya di Surabaya.

Mengenai Festival Imlek, James menjelaskan acara akan berlangsung semalaman penuh dan diisi berbagai lagu dan tarian Indonesia dan China.

Acara diselenggarakan oleh Perhimpunan Persahabatan Indonesia-Tiongkok (In Zhong You Hao Zhehui) di Surabaya, sebuah lembaga kebudayaan yang aktif mempromosikan persahabatan kedua negara.

Acara itu juga akan menampilkan pula musisi dan seniman terkemuka Didi Kempot, yang pernah konser bersama dengannya di Hongkong pada Oktober 2009. (*)

Sumber : Kaskus.us

1 komentar:

  1. Emang bener apah , jhakie chan pernah k.Indonesia . , , ?
    Kok sya tidak tahu . ,
    hehehe

    BalasHapus