2 Oktober 2010

Fakta Mengenai Serangan Jepang Ke Pearl Harbor (Amerika)



1. Serangan terhadap Pearl Habor dilakukan pada 7 Desember 1941

2. Walaupun serangan cukup sukses dalam menghancurkan kapal-kapal induk AS, namun Jepang tidak menyerang dan menghabiskan kapal-kapal selam Amerika karena mereka mengganggap itu tidak penting, sayangnya keputusan itu ternyata salah, dimana kapal-kapal selam Amerika lah yang sangat berjasa dalam memutus import ekspor subsidi ke Jepang (kapal–kapal selam AS menembaki kapal-kapal yang menuju Jepang).

3. Kesuksesan Serangan terhadap Pearl Harbor mengejutkan bukan hanya dari pihak Amerika, namun juga mengejutkan pihak Jepang.

4. Sebenarnya radar di Pearl Harbor sudah mengetahui bahwa ada sekawanan formasi udara yang sangat besar yang sedang mendekati Pearl Harbor, namun petugas lapangan yang melapor kepada atasan menyalahartikan formasi itu sebagai pesawat B-17 Amerika yang dijadwalkan untuk memang datang ke Pearl Harbor.

5. Jepang menyerang dengan total 6 Carrier dan 423 pesawat.

6. Salah satu admiral Amerika berkata, “Dengan mengeyampingkan kelicikan Jepang karena menyerang secara tiba–tiba, Jepang telah melakukan pekerjaan yang sangat hebat dan sukses.”

7. Perlu diketahui bahwa sebelum serangan dilakukan, Jepang menipu Amerika dengan berkata bahwa mereka tertarik dengan perdamaian.

8. Serangan hari itu dilakukan pada hari minggu pagi, karena hari Minggu pagi itu jugalah yang menyebabkan banyak prajurit Amerika masih sedang terlelap di tidurnya dan tidak siaga.

9. Pada hari minggu itu, parahnya lagi, Admiral US Husband Kimmel, dan Jendral Walter Short sedang diliburtugaskan.

10. Sehari setelah serangan dilakukan, yakni pada 8 Desember 1941, Voting dilakukan oleh kongres Amerika dengan hasil semua anggota kongres menyatakan setuju untuk perang dengan Jepang, dan hanya ada satu suara yang tidak setuju untuk melakukan perang terhadap Jepang, orang tersebut adalah Jeannette Rankin of Montana, orang yang sama juga voting agar Amerika tidak ikut campur tangan dalam PD 1.

11. Sebenarnya US sudah merasa bahwa Jepang ada kemungkinan akan menyerang US setelah sekian lama bersitegang masalah embargo minyak. Namun, Amerika tidak menyangka bahwa Pearl Harbor akan dijadikan sasaran, Amerika merasa bahwa Jepang pasti akan mengincar Filipina terlebih dahulu.

12. Serangan dilakukan dalam 2 gelombang. Gelombang pertama targetnya adalah Battleship(kapal induk), dan pesawat. Gelombang kedua targetnya adalah kapal dan fasilitas dermaga lainnya.

13. Jepang sebenarnya ingin melakukan serangan gelombang ke 3. Namun Jepang tidak jadi melakukannya karena mereka mempertimbangkan beberapa factor. Faktor–factor tersebut adalah :
-Sudah tidak ada surprise karena AS sudah tahu bahwa mereka sedang diserang.
-Kemampuan Anti Airgun AS meningkat jauh sewaktu gelombang kedua ketimbang serangan ketika gelombang pertama. Ketika gelombang pertama kapal jepang yang jatuh hanya 6 buah, namun ketika gelombang kedua pesawat Jepang jatuh hingga 23 buah. Meningkat lebih dari 100 persen.
-Proses bolak–balik untuk gelombang ke 3 membuat kemungkinan Amerika bisa menyerang kapal induk Jepang karena pesawat–pesawat Amerika yang di darat masih ada.

14. Serangan berhenti pada pukul 9.45 pagi waktu setempat.

15. Jepang mengira serangan terhadap Pearl Harbor akan membuat AS jatuh dan tidak bisa berbicara banyak di PD 2, namun ternyata serangan tersebut malah membuat warga Amerika bahu-membahu untuk membalas Jepang dan berujung pada kehancuran Jepang.

16. Pearl Harbor dan kekuatan AL Amerika berfungsi kembali secara maksimal hanya dalam tempo 60 hari, tidak sesuai dengan perkiraan Jepang dimana perkiraannya, AL Amerika akan lumpuh hingga 6 sampai 8 bulan.

17. Ketika serangan dilakukan, Pearl Harbor benar–benar sangat tidak siap. Pesawat dibiarkan terbuka tanpa perlindungan dan berdekat–dekatan sehingga sulit untuk diterbangkan. Senjata Anti Aircraft di kapal pun semuanya dibiarkan tidak siap dan tanpa amunisi. Ditambah serangan dilakukan minggu pagi dimana banyak prajurit yang masih tidur, serangan menjadi sangat–sangat sukses.

18. Dorrie Miller, merupakan orang kulit hitam pertama di Amerika yang mendapat penghargaan Navy Cross. Ia sendiri merupakan seorang koki di Navy AS, ketika serangan terjadi ia pergi ke dek dan meskipun tidak pernah memegang senjata sebelumnya, ia langsung menuju senjata anti aircraft Browning dan menembak jatuh hingga 2 pesawat Jepang.

Sumber : http://takunik.blogspot.com/2010/09/fakta-fakta-mengenai-serangan-jepang-ke.html

16 komentar:

  1. ayo pang coba serang US sekali lagi...pasti US gak nyangka deh klo ente serang hehehe

    BalasHapus
  2. kebiasaan gak siap amerika
    diserang osamah aja ketar-ketir
    ampe sekarang gak kelar2 lagi ( taliban vs as 9 tahun, jepang vs as cuman 4 tahun)

    BalasHapus
  3. ralat gan : yang ditenggelamkan jepang itu justru Battleship, Cruiser dan destroyer..dan gak ada kapal induk (cruiser) yang ditenggelamkan..justru kekalah jepang berikutnya di Midway karena adanya kapal induk (carrier) amerika seperti USS Hornet, USS Saratoga dll..Battleship itu bukan kapal induk..thanks

    BalasHapus
  4. @Anonim 2

    ralat gan : klo US mke nuklir ga mungkin 9 tahun, cukup 5 menit mungkin kurang, taleban pasti tuh kocar-kacir jadi US Force ga usah turun tangan.
    hanya karena missi US untuk membebaskan Afghanistan dari rezim taleban makanya ga pke nuki eh nuklir(emang mo emak lo di potong hidungnya ama rezim taleban)

    gitu lho bung

    BalasHapus
  5. ah.. ini hanya akal2 an pemimpin amerika untuk dapat dukungan dari rakyatnya,(dapat sukarelawan perang dari rakyat), bantuan perang dari negara sekutu dan alasan dapat ikut campur dalam PD II, yah seperti kasus WTC 911, jepang menyerang pearharbor emang benar, tp ada Fakta yang belum disebutkan di artikel ini bahwa sebelum penyerangan Amerika sengaja memancing jepang dengan menghentikan pasokan minyaknya yg membuat jepang marah dan ternyata ini berhasil.. radar Australia sudah mendeteksi pergerakan pesawat dari jepang menuju AS dan sudah di sampaikan ke presiden AS langsung.. tapi lagi2 dengan sengaja presiden saat itu mengabaikannya. kejanggalan serupa juga terjadi pada kasus WTC, beberapa menit sebelum kejadian presiden GW bush itu menyuruh langsung untuk mematikan komunikasi FAA, runtuhnya gedung yg tidak normal, patahan besi gedung yg janggal dan banyak lagi gan cari aja sendiri beritanya... alasanya AS untuk dapat memerangi taliban/irak, dan negara2 timur tengah lainnya lagi2 ini berhasil, AS dapat pasukan sukarela dari rakyat, bantuan perang dari sekutu , dan taukah pelaku di balik semua ini, anda akan tau kalau anda menelusuri sejarah keluarga BUSH

    BalasHapus
  6. WTC di bom oleh bush sendiri.. lalu siapa osama bin laden yang hampir sebagian besar keluarganya tinggal di AS.. aneh

    BalasHapus
  7. cruiser itu mempunyai kemampuan daya jelajah tinggi dengan seabreg perlengkapan..namun..nggak bisa melindungi diri dari serangan kapal selam dan tidak mempunyai kemampuan untuk menyerang berburu dan menenggelamkan kapal selam.

    Destroyer memilik kemampuan tempur yang sama namun dilengkapi dengan kemampuan untuk memburu dan menghancurkan kapal selam (dengan sonar, depth charge atau torpedo)

    Battleship biasanya adalah kapal bendera dimana pimpinan komandan (admiral/rear admiral)dari armada tersebut ada dan mengakomando seluruh pergerakan armada (mulai dari subs, destroyer, cruiser, mother ship) ukurannya biasanya agak sedikit besar dari cruiser, dengan turret nya yang besar2...sekali salvo...ga tau lagi deh bentuk dari t4/ kapal yg kena hantam

    kapal induk a.k.a mother ship tidak memiliki kemampuan untuk Hunter Killer seperti kapal lainnya namun mempunyai puluhan lebih pesawat tempur dari berbagai ragam (figher, recon, anti subs, chooper) untuk keperluan tempur jarak jauh..tapi..sangat amat rentan...makanya US melindungi battle shipnya dengan tirai peluru yang amad rapat seperti persenjataan (anti pesawat udara dan rudal) phanlanx, rudal darat ke udara AIM (untuk saat ini)

    BalasHapus
  8. yg koment soal osama adalh bodoh, sama jg bodoh juga ada yg bilang radar autralia sudah mendeteksi pesawat jepang yg menyerang p/harbor!! mana mungkin teknologi radar PD II yg dimiliki australi bs mendeteksi pesawat yg jauh menyebrangi samudera pacifik, bodoh! saat itu teknologi radar baru berkembang bung !(ditemukan oleh inggris u/ menghadapi jerman "battle of Britain") byk baca dulu baru koment!
    amerika sewaktu PD II mati2an menolak ikut campur dalam PD II karena mayoritas rakyatnya berpendapat perang di eropa adalah urusan org eropa, inggris sebaliknya mati2an merayu amerika agar ikut campur langsung dlam perang di palagan eropa karena udah kewalahan menghadapi jerman di palagan eropa dan afrika utara, hitler/jerman juga mati2an mencegah supaya amerika tdk terlibat perang di eropa (1939-1942)karena jerman blum siap menghadapi dua front perang sekaligus (timur dan barat) karena jerman pada saat itu mati2an berusaha menaklukkan russia (1942-1945 walau gagal total yg terjadi kemudian malah russia membumi hanguskan jerman/nazi)
    tujuan jerman menginvasi russia adlah untuk mendapatkan raw material (bahan mentah)khususnya biji besi dan minyak dari kawasan kaukas utara(koreksi kalo salah gan)untuk perang menghadapi inggris & amerika!

    gitu gan sejarahnya yg bener, jgn memutarbalikkan fakta sejarah, sejarah ga bisa ditulis ulang walaupun bs terjadi lagi (ulang)

    BalasHapus
  9. betul tuh ama komen diatas gw. gw ini veteran PD I dan PD II.

    BalasHapus
  10. Komentar yg ngatain US membunuh rakyatnya sendiri dgn "drama" 911 hanya utk mendapat legalisasi ke Afghanistan utk membantai Talibaners dgn masyarakat kebanyakan Isfun itu cuman komentar idiot. Komentar2 kyk gini uda ga asing lg soalnya byk beredar teori2 911 cuman "drama" dari US. Tp sekali lagi teori2 itu cuman HOAX. Bantahan2 nya bisa diperoleh mudah kl mau googling.
    Tapi ok lah... andaikan itu memang bener DRAMA dari pihak US. Satu hal yg lucu disini :
    kenapa pengebom tersebut malah mengakui perbuatannya (Isfun garis keras) ?
    Otak dan logika tuh dipake jgn butain diri sendiri.


    -=PAIN=-

    BalasHapus
  11. bener2 atau konspirasi siapa yang tau...

    BalasHapus
  12. gara2 jepang nyerang pearl harbour, amrik jadi ikutan PD 2 yg puncaknya ngebom hiroshima & nagasaki pake bom atom yg kontan bikin jepang (waktu itu sedang menjajah Indonesia) langsung ciut nyalinya & menyerah.
    keadaan jepang yg sedang shock itu dimanfaatkan oleh Indonesia untuk segera memproklamirkan kemerdekaannya.
    jadi kalo dipikir-pikir, dulu amrik secara tidak langsung sudah membantu kita meraih kemerdekaan.

    BalasHapus
  13. amrik membantu??ampun dehh..mikir lu dongo, amit2 negara gue dibantu ama negara bermuka dua..
    kejadian wtc 911, itu emang akal2an us.. yg mengakui itu bukan Osama, tp lagi2 video yg dibuat oleh orang yg tdk brtanggungjawab (mungkin us) Osama tdk pernah menggunakan penutup muka/topeng saat sedang diwawancara ato memberi kesaksian, tp nte liat sendiri di video yg dibuat, mereka menggunakan penutup kepala/topeng..
    itu bukan sejarah, tp REKAYASA us.. apapun akan dilakukan us bahkan dengan membunuh rakyatnya sendiri, kenapa saat kejadian tersebut lebih dari 100 keturunan yahudi diliburkan??mau tau jawabannya...?

    BalasHapus
  14. Komentar Tolol dari semua komen diatas adalah sbb:
    1. Indonesia merdeka dibantu Amerika
    2. Tidak percaya akan adanya sandiwara USA atas kejadiaan WTC
    3. Radar Australia bisa menangkap pergerakan serangan pasukan Jepan ke Pearl Harbour..
    saran : sebelum komentar coba jangan dulu makan Tai ya... biar isi kepala tidak ikutan jadi tai.

    BalasHapus
  15. Ane baru tahu nih gan tentang pearl harbour..
    thanks

    BalasHapus