25 Juni 2010

Pesawat Tempur Israel Serang Gaza

(AP Photo/Jini,Eliyahu Ben Igal)
VIVAnews - Pesawat tempur Israel menyerang Jalur Gaza sepanjang malam tadi, menyebabkan satu orang terluka. Saksi mata dan petugas medis Palestina mengungkapkan hal tersebut, Jumat, 25 Juni 2010.


Seorang lelaki warga Palestina terluka saat pesawat Israel menyerang kota Rafah di perbatasan selatan teritori Palestina, dekat perbatasan dengan Mesir.

Tidak ada yang terluka dalam dua serangan lain di bekas bandara yang juga terletak di wilayah selatan dan di kota Beit Hanun di utara.

"Pesawat kami menyerang sebuah gudang senjata di utara Jalur Gaza dan dua terowongan yang digunakan untuk menyelundupkan senjata di selatan dari Mesir," kata juru bicara militer Israel pada sebuah kantor berita.

"Serangan ini merupakan reaksi dari serangan dari Jalur Gaza pada Kamis lalu di sektor barat gurun Negev di selatan Israel," tambahnya.

Sebelumnya, tembakan mortir terdengar dari Jalur Gaza pada Kamis lalu. Tujuh di antaranya mengenai kawasan Israel tetapi tidak menyebabkan jatuh korban maupun kerusakan.

Menurut Israel, sekitar 100 roket dan mortir ditembakkan ke Israel sejak awal tahun ini. Namun, jumlah tersebut sudah menurun secara signifikan sejak Israel meluncurkan serangan besar-besaran ke wilayah yang dikuasai Hamas pada akhir tahun 2008 untuk menghentikan tembakan roket Hamas.

Sumber : vivanews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar